DEMA Al-Khairat Bangun Relasi bersama DEMA UNIDA Gontor


Ponorogo. Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) STAI Al-Khairat lanjutkan studi komparatif bersama DEMA University of Darussalam Gontor, Jl. Raya Siman Km. 5, Siman, Ponorogo Sabtu (18/11/17)

Agenda lanjutan tersebut dimulai pukul 08:00 wib di Auditorium Hotel UNIDA. Kegiatan yang diawali dengan seremoni dan dilanjutkan dengan Forum Group Discussion (FGD) sesuai Bidang Kementrian dan UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) selama 40 menit.

Sebelum ditutup diskusi berganti tema "Mahasiswa Santri Go Internasional". Dalam diskusi tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Departemen Kerjasama dan Eksternal Dewan Mahasiswa (DEMA) UNIDA. Dua Kampus yang berbasis Pesantren itu membangun kerjasama dalam bidang yang dapat menghubungkan Maha Santri untuk bisa go Internasional.

Hal tersebut direspon positif oleh presiden mahasiswa STAI Al-Khairat Pamekasan dalam sambutannya. Dayat, sapaan akrabnya, menyampaikan, "Kami berharap kepada teman-teman UNIDA, bisa berbagi koneksi dengan teman-teman yang ada di Madura. Ibaratnya, jika ingin masuk surga jangan sendirian, kita masung surga bareng-bareng," serentak tawa pecah dalam ruangan.

Dimulai dari berbagai Halaqah dan dilanjutkan dengan Diskusi terbuka, hubungan emosional yang dibangun oleh dua Kampus tersebut semakin erat dan kuat. Dengan tukar cangkok program yang bisa diterapkan di Kampus masing-masing.(kin/)

0 Response to "DEMA Al-Khairat Bangun Relasi bersama DEMA UNIDA Gontor "

Post a Comment